Trend Berita, Jakarta - Saat ini, banyak informasi yang beredar terkait penggunaan kamera closed-circuit television (CCTV) untuk tilang online. Tidak hanya di lampu lalu lintas dan penyebrangan jalan saja, tapi juga di belakang bus transjakarta.
Kabar yang sedang beredar luas di sosial media saat ini, CCTV yang berada di bus transjakarta dapat digunakan sebagai alat bukti bagi pengendara mobil atau motor yang lewat di jalur bus Transjakarta. Lalu, apakah hal tersebut benar atau tidak?
Dijelaskan Wibowo, Kepala Humas Transjakarta, terkait informasi CCTV yang berada di belakang bus yang digunakan sebagai alat bukti pelanggar jalur adalah tidak benar alias hoax, namun pihaknya tidak menampik jika bus transjakarta memang menggunakan CCTV.
"Memang benar, seluruh bus transjakarta memiliki fasilitas CCTV, namun pihak kepolisian belum melakukan penindakan dengan menggunakan CCTV yang terletak di belakang bus tersebut," jelas Wibowo saat dikonfirmasi melalui pesan elektronik.
Lanjut Wibowo lagi, CCTV yang berada di belakang bus saat ini terhubung dengan command center Tranjakarta. "Banyak fungsinya, untuk mengatur headway bus, melihat kondisi halte, dan juga lalu lintas di sepanjang jalur Transjakarta," tambahnya.
Sementara itu, ketika ditanya, apakah ada kemungkinan CCTV yang terletak di belakang bus Transjakarta ini akan digunakan sebagai alat bukti penindakan tilang oleh pihak kepolisian, pihak Transjakarta meyakini hal tersebut bisa saja terjadi apabila diminta dari pihak kepolisian.
"Bisa saja, asal ada permintaan. Tapi, saya kurang tahu apakah sudah ada pembicaraan (dengan pihak kepolisian). Mungkin ada ke direksi dengan kepolisian, atau sebaliknya," pungkasnya.
Pesan Berantai
Sementara itu, pesan terkait CCTV di belakang bus transjakarta sebagai berikut:
Sharing pengalaman dari kawan;
Jangan masuk/trobos jalan BUSWAY soalnya kemaren sekitar tgl.12.09.2017 sewaktu teman saya mau perpanjang STNK mobil di denda Rp.1jt sambil di kasih tahu bukti 1foto mobil milik teman masuk jalur BUSWAY malam hari sekitar jam.23 di bulan Maret 2017 dan hrs dibayar dulu, apabila denda tsb tidak dibayar maka STNK tdk dpt diperpanjang dan teman sy tanya ke petugas loket kok bisa ada rekaman CCTV, padahal sdh tengah malam dan jalan tdk ada polisi yg jaga dan petugas bilang dibelakang mobil BUSWAY dipasang CCTV langsung CONECT ke PUSAT. SEBARKAN/SAMPAIKAN BERITA INI kesemua teman2 n AGAR KITA SEMUA WAJIB DISPLIN DAN TAAT PERATURAN dan TERTIB LALU LINTAS.
Sumber: Liputan6.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar